SETAN PUN BERLABUH DI INTERNET

Ikhwah sekalian ternyata setan tidak hanya mengalir pada aliran darah manusia saja, tapi setan juga ikut berlabuh di setiap akses quota internet yang kita pakai.

Diantara kepintaran setan dalam melakukan tipu daya kepada sebagian ikhwan dan akhwat (kecuali yang dirahmati Allah), setan akan menggiring seorang seorang dari mereka untuk membuka internet guna mengakses ilmu-ilmu yang bermanfaat, namun setelah itu setan akan membisikkan pula hal-hal yang jelek sebagai selingan dalam berinternet ria. Contoh:

1- Ghibah. Baik kepada para da’i, pemerintah atau kaum muslimin secara umum.
2- Coba-coba buka situs porno. Kan sesekali ajah... (kata setan).
3- Gemar menshare berita-berita yang tak jelas sumbernya masih qila wa qala (kabar burung). Padahal menyebar kabar burung adalah perkara dibenci oleh Allah Ta’ala.
4- Mulai berani ber chating ria dengan lawan jenis dibumbui kata-kata manis berbungkus dan berkedok dakwah.

Maka benarlah apa yang dikatakan oleh imam Ibnul Jauzi rahimhullah di dalam Talbis Iblisnya,

إن الشيطان ليفتح للعبد تسعة وتسعين بابا من الخير يريد به بابا من الشر

“Sesungguhnya setan membukakan 99 pintu kebaikan, untuk menggiring mereka agar terjerumus ke dalam 1 pintu keburukan.”

نسأل الله تعلى السلامة والعافية

Oleh: Ust. Abu Ya'la Hizbul Majid

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "SETAN PUN BERLABUH DI INTERNET"

Catat Ulasan