BERLEMAH LEMBUTLAH

"Sebagian orang menganggap sikap keras dalam dakwah adalah tanda kuatnya keimanan. Padahal tidak demikian, karena berlemah-lembut terhadap objek dakwah merupakan prinsip yang paling mendasar dalam berdakwah.

Nabi shalallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda :
Sesungguhnya kelembutan tidaklah ada pada sesuatu melainkan akan memperindahnya, dan tidaklah ia hilang darinya melainkan akan memperburuknya” (HR Ahmad)

Keras boleh, tapi haruslah pada tempatnya. Sebagian orang -waliyaadzu billah wa hadaahumullah- tanpa sadar memperlakukan pelaku maksiat atau mukhoolif seperti orang kafir.

Tak ada sapa dan salam kalau bertemu. Seoalah-olah dia bertemu dengan penghuni Jahannam. Padahal yang semestinya dia lakukan adalah menatapnya dengan pandangan rahmat yang disertai nasehat lembut.

Boleh jadi Allah membalikkan kondisinya dengan nasehat tulus anda. Dan dengannya anda juga meraih kebaikan dunia dan akhirat."

(Prof. Dr. Ibrahim bi Amir Ar-Ruhaly -hafidzahullah-)

By: Ustadz Aan Chandra Thalib

Postingan terkait: