Berawal Dengan Derita dan Berakhir Dengan Duka

Sobat, tahukah anda bahwa kenikmatan dunia, apapun wujudnya, biasanya berawal dengan derita dan berakhir dengan duka?

Seenak apapun dunia yang anda dapat, pasti anda menyadari bahwa untuk mendapatkannya anda harus berjuang dan menderita karenanya.

Setelah mendapatkannya, maka suatu saat anda kan berduka karena kenikmatan tersebut sirna atau anda yang terpaksa meninggalkan kenikmatan tersebut ke alam baka sehingga Orang di sekitar anda kan menangis pilu karena berduka atas kepergian anda.

Hanya iman dan amal sholeh anda yang abadi menemani anda. Anda berbahagia ketika berhasil mengamalkannya, dan ketika meninggal dunia anda semakin berbahagia dengannya.

Karena itu dahulu Nabi shallallahu alaihi wa sallam menyatakan:
وَجُعِلَ قُرَّةُ عَيْنِي فِي الصَّلَاةِ
Kedamaian hidupku berada di dalam ibadah sholat ( ahmad dan lainnya)


By: Ustadz Dr Muhammad Arifin Badri

Postingan terkait: